Jumat, 09 Juni 2023

Kapolres Jombang Gelar Jumat Curhat bersama Awak Media

Samakan Persepsi dan Kerjasama demi Kondusivitas Jombang

JOMBANG, KABARJATIM.Co.Id- Kapolres Jombang AKBP Eko Bagus Riyadi menggelar pertemuan dengan para wartawan yang dikemas dalam acara Jumat Curhat. Puluhan wartawan dari berbagai media hadir dalam pertemuan di Graha Bhakti Bhayangkara (GBB) Polres Jombang, kemarin. Pertemuan dengan wartawan ini adalah minggu kelima setelah menjabat sebagai Kapolres Jombang. 

Jabatan sebelumnya sebagai Kasubbagmutbata Bagmutjab Robinkar SSDM Polri. Setelah mengenalkan diri, Kapolres Eko Bagus meminta wartawan dan medianya untuk bisa mengenalkan diri. Di depan para wartawan yang hadir, Eko Bagus mengatakan, bahwa Polri sangat perlu kerja sama dan dukungan dari media. Dengan media semua informasi serta kinerja kepolisian dapat dipublikasikan kepada masyarakat. 

Minggu, 04 Juni 2023

Kiprah Tokoh Muda Balikpapan Santoso dalam Pengembangan Olahraga Bulutangkis

Dua Anak Asuh Araska dan Chalista Mendapat Pantauan Penuh 

Anak-anak mengikuti pelatihan bulutangkis di PB Terpadu Balikpapan (ist/kk)
SALAH satu tokoh muda di Kecamatan Balikpapan Utara Kota Balikpapan, Kalimantan Timur, Santoso, merupakan kelahiran Kota Blitar Provinsi Jawa Timur. Santoso dikenal dengan kedermawanannya, peduli dengan masyarakat sekitar. Santoso mengembangkan usaha di bidang jasa pengiriman barang. Keuletan dan kemandiriannya, membuat Santoso sukses, namun tak lupa dengan masyarakat, terbukti banyak kiprah positifnya di masyarakat. 

Santoso yang tinggal di RT 03 Kelurahan Gunung Samarinda Kecamatan Balikpapan Utara, banyak memberi kontribusi positifnya. Seperti dalam hal pembuatan gapura, termasuk pemasangan hydrant untuk pencegahan musibah kebakaran yang memang menjadi ancaman yang harus diwaspadai warga Kota Balikpapan. 

Timnas Sepakbola Indonesia Segera Lakukan TC

Ketum KOI  Beri Apresiasi, Optimis Indonesia Menang 

Ketum PSSI Erick Tohir dan Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong
JAKARTA - Pelatih Timnas Sepakbola Indonesia, Shin Tae-yong, menyampaikan, skuad Garuda bakal menjalani pemusatan latihan (TC) mulai Senin 5 Juni 2023 ini. TC tersebut dilakukan guna menghadapi FIFA Matchday melawan Timnas Palestina dan juara dunia Argentina. 

“Saya senang, Timnas mendapat dua lawan sepadan dalam FIFA Matchday. Ini penting untuk menguji kekuatan Indonesia. Palestina tim kuat. Apalagi Argentina, juara dunia dan banyak pemain bintang di skuad itu," ucap Shin Tae-yong dilansir dari laman resmi PSSI, Kamis 25 Mei 2023, lalu. 

Shin Tae-yong juga menyampaikan terima kasih kepada Ketua Umum PSSI, Erick Tohir, yang berhasil mengundang Timnas Argentina untuk bertandang dan bertanding dengan Timnas Nasional asuhannya. 

Minggu, 28 Mei 2023

Melayat Almarhum Sarwono Kusumaatmadja, Partai Golkar Kehilangan Salah Satu Tokoh Nasional Terbaik

JAKARTA - Ketua MPR RI sekaligus Wakil Ketua Umum Partai Golkar Bambang Soesatyo menyampaikan rasa duka sedalam-dalamnya atas meninggalnya mantan Menteri Lingkungan Hidup era Presiden Soeharto, Sarwono Kusumaatmadja. Tidak hanya berduka, Bamsoet juga merasa sangat kehilangan karena almarhum sudah dianggap sebagai kakak sendiri. 

"Kami para kader Partai Golkar dan Golkar secara partai merasa kehilangan besar satu sosok Pak Sarwono yang memberi peran penting dalam perjalanan sejarah Partai Golkar. Kita kehilangan besar beliau karena belum ada lagi tokoh sekaliber beliau yang ada di Partai Golkar," ujat Bamsoet usai melayat ke rumah duka almarhum Sarwono, di Jakarta, Sabtu  (27/5/2023) malam. 

Jumat, 26 Mei 2023

Ratusan Oknum Pesilat di Jombang Diamankan Polisi

Bikin Onar, Lukai Dua Polisi dan Warga 

JOMBANG, KABARJATIM.CO.ID - Berjumlah 119 orang oknum pesilat dari dua perguruan silat diamankan aparat Kepolisian Resor Jombang, karena terlibat dalam dugaan perkara pengeroyokan dan perusakan. Kapolres Jombang AKBP Eko Bagus Riyadi melalui Kasat Reskrim AKP Aldo Febrianto mengatakan, dari kejadian tersebut, total ada 119 pelaku yang telah diamankan dan saat ini masih dalam pemeriksaan untuk menentukan siapa yang paling bertanggung jawab dalam kejadian tindak pidana pada dini hari tadi. Pada saat para pesilat diamankan, Polisi juga berhasil menyita barang bukti berupa 3 unit alat pukul ruyung, 1 bilah pedang, 45 unit kendaraan sepeda motor dan atribut perguruan silat. 

"Alhamdulillah Polres Jombang dan Polsek jajaran bergerak cepat hingga berhasil mengamankan total 119 oknum pesilat dengan rincian anak-anak 84 orang dan dewasa 35 orang ," kata AKP Aldo, Kamis (25/5/2023). 

Jumat, 19 Mei 2023

Kapolres Jombang Berkunjung ke Dandim dan Ketua DPRD

Tahun Politik, Perkuat Koordinasi dan Sinergitas untuk Kamtibmas

JOMBANG, KABARJATIM.CO.ID - Kapolres Jombang AKBP Eko Bagus Riyadi didampingi sejumlah pejabat perwira Polres juga bersilaturahmi ke Makodim 0814 Jombang. Kunjungan setelah sertijab Kapolres Jombang ini, dalam rangka menjalin soliditas TNI-Polri yang sudah terjalin sangat baik selama ini. 

Dalam kunjungan tersebut Kapolres Jombang Eko Bagus disambut hangat Dandim 0814/Jombang Letkol Inf Muhammad Hanafi bersama para perwira Kodim di Ruang Lobby/transit Makodim 0814/Jombang. Kapolres AKBP Eko Bagus mengungkapkan, kunjungan tersebut adalah dalam rangka mengenalkan diri sebagai orang baru, sekaligus memohon dukungan serta kerja sama dalam pelaksanaan tugas di wilayah Kabupaten Jombang. 

Kamis, 18 Mei 2023

Kaget Namanya Dicatut, Kyai-kyai Muda Bantah Ikut Dukung Pernyataan PBKJ

Perselisihan Hal yang Biasa, Diharapkan Ada Solusi

Kyai Muhtazuddi
JOMBANG, KABARJATIM.CO.ID - Pengurus Forum Jombang Ibu Kota NU (FJIK NU) mendukung langkah PBNU menyelesaikan dan memberesi PCNU Jombang pasca Konfercab NU setahun lalu. Pasalnya, kepengurusan hasil Konfercab NU Kabupaten Jombang yang diyakini sah sesuai AD/ART ternyata dianulir oleh PBNU hingga dibentuk karateker. Menurut FJIK-NU, langkah tepat PBNU ini menjadi isyarat keseriusan PBNU dalam hal membawa Jam'iyah Ulama ini kepada khittahnya. Hal itu yang disampaikan Ustad H. Maghfur Mujtahid, aktivis F JIK NU Jombang. 

"Apa yang dilakukan PBNU harus kita dukung sebab langkah tersebut menjadi isyarat keseriusan PBNU dalam menata NU untuk kembali pada khittahnya. Selama ini NU terasa terbelenggu oleh gerakan salah satu partai politik (parpol). Kita harus jujur," kata Ustad H Maghfur Mujtahid yang diamini Ustad Muhtazuddin. 

"Saya sangat sepakat apa yang disampaikan Kyai Maghfur Mujtahid, sebab beliau sejak awal konsisten berjuang mengingatkan Panitia Konfercab NU Cabang jangan sampai melanggar AD/ART bisa dilihat jejek digitalnya," kata Muhtazuddin anggota FJIK NU. Pihaknya menandaskan, tak hanya dalam forum konfercab saja, panitia diingatkan Kyai Maghfur tambahnya. 

TERKINI

Space Available

Jadwal Penerbangan Bandara Juanda Surabaya